Eat2West Property News - SinarmasLand dengan salah satu bendera nya yaitu BSD City semakin agresif dalam pengembangan area-area yang dahulu seperti tidak terlihat oleh publik. Semua pekerjaan infrastruktur dikejar dan tentunya dibantu oleh steakholders yang punya kepentingan terhadap kawasan BSD City.
Setelah pintu tol Serpong Timur (tol Serbaraja) dibuka pada quartal ke III tahun 2022 lalu, menambah value tinggi terhadap kawasan BSD City dan sekitarnya. Selain produk-produk hunian, BSD City juga memberikan peluang kepada pihak-pihak swasta lainnya untuk memiliki kavling komersial yang siap dibangun. Semua kavling komersial ini ada di banyak posisi strategis. Dan sudah punya ijin dari dinas pemerintah terkait untuk perijinan berapa lantai yang dapat dibangun dan fungsi bangunan tersebut.
Sudah ada beberapa yang gabung dan sudah bangun, bahkan ada juga yang sudah beroperasi. Seperti : gedung perkantoran BCA, ARARASA, gedung bank OCBC NISP, Astra Internasional (showroom & maintenance workshop), Rumah Sakit Mitra Keluarga (comming soon), sektor pendidikan ada Genesis Global Community School (comming soon), investor sekaligus motivator nomor 1 bapak Tung Desem Waringin (TDW Tower) dan masih ada beberapa lagi yang saat ini dalam tahap negosiasi dengan BSD City.
Harga per meter persegi yang ditawarkan sangatlah kompetitif, bahkan lebih murah dari pengembang lainnya dikawasan Serpong. Harga mulai dari Rp 17.000.000,- per meter² dan masih diberi discount menjadi Rp 14.500.000 per meter². Dengan luasan kavling mulai dari 1.500 an meter² dan dapat dibangun mulai dari 2 lantai sampai dengan 35 lantai. (shl)